Kamis, 20 November 2008

Menjalankan Script PHP

Cara menjalankan script php secara offline kamu bisa membuka browsermu, lalu ketikkan http://localhost/nama-folder/. Sebagai percobaan, mari kita jalankan file coba.php yang sudah kita buat diatas. Ketikkan http://localhost/belajar/coba.php. Maka kamu akan mendapatkan hasil :

Kode PHP Pertamaku

Cara Penulisan PHP

Untuk menuliskan kode-kode php, kamu bisa memanfaatkan text editor seperti Notepad, Dreamweaver, word, wordpad, dll. Tapi ketika menyimpan, pastikan penamaannya menggunakan extension .php.

Untuk membedakan antara php dengan html, maka ada aturan penulisan yang harus dilakukan. Kode PHP diawali dengan tanda atau dan diakhiri dengan ?>.

Kode PHP Pertamaku

Kita akan mencoba mempraktekkan dengan menggunakan perintah echo untuk menampilkan tulisan ke browser pengunjung. Silahkan tulis :

echo 'Kode PHP Pertamaku'; 

Inilah standart penulisan kode dan perintah PHP. Diawali dengan tanda  sebelum kata "echo" kemudian mulai menuliskan script php yang dalam hal ini adalah echo 'Kode PHP Pertamaku';. Setelah penulisan script php selesai, selanjutnya adalah menutupnya dengan tanda ?>.

Simpanlah kode diatas dengan nama coba.php dan letakkan di folder yang baru kita buat yaitu c:\apache\htdocs\belajar\

Pengenalan PHP

Untuk menjalankan PHP kamu perlu beberapa sebuah server yang menyediakan :

  1. php
  2. mysql
  3. phpmyadmin

Bila kamu pengen menjalankannya di rumah, maka kamu bisa menginstall server php pribadi seperti phptriad atau appserv. Saya nggak ngasih tahu dimana mendapatkannya. Kamu bisa download secara gratis di Internet. Silahkan memanfaatkan Google untuk melakukan pencarian.

Bila kamu udah dapat file installernya, kamu bisa langsung menginstallnya di windows kamu. Biasanya setelah terinstall, phptriad akan membuat sebuah folder baru dengan nama c:\apache\

Di dalam folder c:\apache ini terdapat folder-folder lagi. Namun, kita cuma perlu memanfaatkan satu folder yaitu c:\apache\htdocs\. Disinilah kita akan meletakkan file-file php kita. Sekarang cobalah buat folder baru di dalam c:\apache\htdocs\dengan nama belajar. Sehingga hasilnya akan seperti ini : c:\apache\htdocs\belajar\.

PHP Tutorial

PHP telah banyak digunakan oleh programmer berlatar belakang C/C++ karena kemiripan syntaxnya. Open source, karenanya gratis dan bebas. Database pasangannya biasanya MySQL, dijalankan bersama webserver Apache di atas operating system Linux. Semuanya gratis dan bebas.

PHP adalah termasuk Server Side Program yaitu program yang dijalankan di server. Sedangkan HTML yang telah kita pelajari di kelas yang lain, adalah yaitu program yang di jalankan di client atau browser pengunjung.

Di blog ini, kamu akan diajari beberapa hal tentang PHP. Saya sangat berharap kamu sering-sering mengunjungi blog ini, karena teknologi PHP terus berkembang ...